Rabu, 16 Februari 2011

Keep Writing!

Ok, tulisan ini terinspirasi dari seorang pengunjung yang kesasar di blog Mila ini yang namanya Mas/ Om/ Bapak Danu. Mila ucapkan beribu-ribu terimakasih karena telah meninggalkan beberapa komentar di postingan Mila. Komentar-komentar Mas Danu membuat saya menjadi bersemangat untuk menulis lagi. Sekali lagi, terimakasih ya Mas Danu.

Beberapa hari ini Mila sempat malas menulis di blog Mila ini, dan lebih banyak "bermain" di Tumblr, Twitter, dan Facebook, juga BBM, YM, dan e-mail. Haish. Selama liburan ini Mila emang lebih banyak menghabiskan waktu di depan laptop, komputer, HP, dan BB. Minggu ini Mila nggak keluar-keluar rumah sama sekali. Menikmati liburan Mila yang tinggal hitungan hari ini. Mencoba profesi sampingan sebagai seorang pengangguran. Sebelumnya, mohon maaf kepada WordPress, Multiply, dan Student Blog UB, Mila nggak sempet mampir ke sana.

Sekarang Mila lagi asyik banget sama Tumblr Mila. Mila masih baru banget di Tumblr, kayaknya masih anget-anget tahi kucing, tapi udah ketagihan banget sama "makanan" yang satu ini. Apa sih istimewanya Tumblr? Sebenernya, Tumblr itu ya sama saja dengan Blogspot, WordPress, Multiply, dan lain-lain. Tumblr itu blog. Tapi, mau jadi apa Tumblr kita semua terserah kita. Ada yang menjadikan Tumblr sebagai diary atau jurnal harian, ada juga yang berisi informasi-informasi yang sedang hangat seperti layaknya sebuah blog. Tapi, ada juga yang isinya gambar-gambar bagus/ lucu/ menarik dan quote-quote yang bagus/ lucu/ menarik juga. Seperti Tumblr Mila, Mila nggak menulis panjang-panjang di Tumblr, sementara ini Mila hanya mengupload foto-foto yang sudah Mila edit, kemudian menuliskan beberapa quote yang Mila dapat dari hati nurani Mila sendiri, dan me-reblog gambar, teks, quote, dan apa pun yang lucu yang Mila temui di dashboard atau saat Tumblr-walking.

Menurut Mila, Tumblr itu sangat cocok bagi mereka yang suka foto-foto dan quote-quote, karena di sana banyak sekali foto dan quote yang menginspirasi. Selain itu, setiap postingan bisa langsung kita sync-kan ke Twitter atau Facebook kita. Tumblr sepertinya masih belum begitu digandrungi di Indonesia, kebanyakan Tumlrer yang Mila temui itu bule-bule. Lumayan kan, bisa sekalian belajar bahasa Inggris. Sekali mendayung dua tiga pulau terlewati. :)

Over all, Tumblr itu KEREN. Ayo, yang belum punya Tumblr segera buka akun Tumblr. Biar nggak ketinggalan jaman. Hehe.

Oiya, berkat Tumblr juga Mila jadi punya hobi baru, yaitu moto-moto hal-hal unik dan mengeditnya di komputer. Mila tapi cuma ngedit pake PhotoScape. Soalnya paling gampang. Selain hal-hal unik bisa juga memfoto tulisan jadi semacam friend-sign. Friend-sign dulu sangat terkenal saat jaman-jaman Friendster masih banyak pelangganya. Sekarang jadi marak lagi deh berkat Tumblr. Yang mau mampir atau memfollow Tumblr Mila, silahkan kunjungi disismeela.tumblr.com.

Ini dia beberapa foto yang Mila bikin dan Mila upload di Tumblr.


Ini aslinya meja kayu di kamar kakak Mila, nah, pas lagi iseng, tiba-tiba Mila foto, dan jadilah seperti ini.


Ini agak asal-asalan, tapi Mila suka warnanya yang cerah.


Kalau quote ini Mila dapet di Film One Litre of Tears.

Bagaimana? Not Bad kan untuk orang "biasa" seperti Mila ini. :)

Sedangkan beberapa Quote yang Mila suka antara lain seperti:
The most desired gift of love is not diamonds or roses or chocolate. It is focused attention.

Persons are judged to be great because of the positive qualities they possess, not because of the absence of faults.

Some people come into our lives and leave footprints on our hearts.Others come into our lives and make us wanna leave footprints on their face.

Dan yang 100% buatan Mila, asli dari hati Mila yang terdalam, adalah:
Keep negative-commenting, then u’ll never be positive!

Kebanyakan postingan yang Mila reblog memang quote-quote atau gambar-gambar tentang cinta. Tapi nggak semuanya kok. Ada juga foto pemandangan, dekorasi rumah, anak kecil, dan lain-lain. Quotenya juga banyak yang tentang kehidupan dan sangat inspiratif! :)

Okay cemans-cemans, don't forget to always do what you like, like what you do! If you like singing, keep singing. If you like dancing, keep dancing, If you like learning, keep learning. If you like making friends, keep making friends, and IF YOU LIKE WRITING, KEEP WRITING!

Love,

Meela xx.

5 komentar:

  1. Itu tulisan Om dan Bapak dihapus aja deh.. ngerusak pasaran ajah.. :P saya kan masih muda :D

    BalasHapus
  2. hahaha. itu kan sudah saya coret Om. :)

    BalasHapus
  3. Haissss.... pake Om lagi....
    saya masih muda neng dipanggil dek aja lebih cocok mungkin ;))

    BalasHapus
  4. Thanks informasinya.
    Awal2 bingung juga ini tumblr belibet banget fungsinya. Ternyata seperti itu...

    BalasHapus
  5. sama-sama ya Vie.. :)
    sebenernya beberapa orang memanfaatkan Tumblr sama seperti Blogger dan WordPress kok. :)

    BalasHapus

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...