Kamis, 02 Juni 2011

Hello June!

Dan saya baru sadar kalau ternyata sekarang sudah bulan Juni setelah saya memposting tulisan terakhir saya. Satu kalimat yang terlintas: cepat sekaliii~?? Sepertinya waktu sedang sangat terburu-buru akhir-akhir ini. Entah apa yang sedang Ia kejar. Semoga apa yang Ia cari segera ditemukan, agar Ia bisa sedikit lebih santai.

Juni adalah bulan keenam tahun dalam Kalender Gregorius. Kata ini diambil dari Bahasa Belanda yang mengambil dari bahasa Latin dewi Juno, sakti atau istri daripada dewa Jupiter. Bulan ini memiliki 30 hari. - Wikipedia.org


Sebenarnya, nggak ada yang spesial di bulan ini. Hanya saja, awal bulan ini menjadi awal yang cukup berat bagi Mila. Bagaimana tidak, Mila mengalami "sakit" bulanan yang sangat parah, sampai mual-mual. Yah, jadi #curcol deh.

Eh eh, tap kayaknya Juni 2008 ada sesuatu yang spesial: pertama kali Mila bertemu dengan seseorang yang "Mila banget" dan bisa bikin Mila jatuh cinta, dan sampai sekarang Mila masih cinta sama Dia. :D

Oke, a past is only a past. Now, let's talk about the future, let's make a #JuneWish!

These are my June-wish!

1. Semua tugas dari Dosen segera selesai.
2. Presentasi STELA lancar.
3. Presentasi MAES lancar.
4. Laporan MAES, TEKBEN, STELA, dan MEKPER segera selesai.
5. Poster IRDAS segera selesai.
6. UAP lancar.
7. UAS lancar.
8. IPK meningkat.
9. Bisa makin deket sama si Dia.
10. Bisa bahagiain keluarga dengan hal-hal kecil yang Mila bisa.
11. Bisa bahagiain orang-orang di sekitar Mila.
12. Bahagia di bulan Juni, Juli, Agustus, dan seterusnya.


Haha. Intinya Mila mengharapkan kehidupan yang BAHAGIA. Amin. Tapi, jangan lupa, perlu usaha untuk mendapatkan hasil. Berharap boleh, tapi juga harus diimbangi dengan usahanya dong. :)

Dan agar usaha kita bisa maksimal, kita harus: SEMANGAT!! \m/

Welcome June, please, be nice w/ me! :)





Love, Meela xx.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...